- Tingkatkan Kompetensi Komunikasi Publik Digital, Dpc Iprahumas Jatim Gelar Capacity Building
- Penguatan Kapasitas Kader Kesehatan Desa di Kecamatan Ngasem: Sinergi untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
- Dukung Peningkatan Produksi Ternak, TMMD Ke-122 Bersama DKPP Kabupaten Kediri Gelar Sosialisasi di Desa Pagung
- Pjs Bupati Kediri Hadiri Apel Gelar Operasi Zebra Semeru 2024
- Hadiri Jombang Fest 2024, Pjs Bupati Kediri Ucapkan Selamat Hari Jadi Kabupaten Jombang
- Sinergi TNI dan Pemkab Kediri Tingkatkan Produktivitas Petani Lewat Pelatihan Membuat Pupuk Organik dalam Program TMMD ke-122
- Seluruh Runners Kelud Vertical Challenge Kagum dengan Keindahan Kelud
- Kenalkan Program Organik, TMMD 122 Kodim 0809/Kediri Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Modern
- Pemkab Kediri Gelar Upacara HUT ke-79 Jatim: Perkuat Desa Mandiri dan Tekan Kemiskinan
- Serahkan Ratusan Sertifikat PTSL, Wujud Pemkab Kediri Percepat Legalitas Hak Aset Milik Warga
1.588 Warga Kecamatan Banyakan Terima BST Tahap IV dan V

Pemerintah Kabupaten Kediri melalui Dinas Sosial dan PT Pos Kediri, kembali menyalurkan Bantuan Sosial Tunai dari Kementerian Sosial di wilayah Kecamatan Banyakan, (1/9/20). Dalam penyaluran ini, masing-masing keluarga penerima manfaat (KPM) mendapatkan Rp. 300.000. Penyaluran kali ini langsung dilakukan untuk dua tahap, yakni tahap IV dan V.
Guna menerapkan protokol kesehatan dan menghindari terjadinya penumpukan masyarakat untuk mengantri, penyaluran dibagi menjadi tiga lokasi, yakni di Balai Desa Banyakan, Balai Desa Maron, dan Balai Desa Tiron. Adapun total penerima bantuan ini sejumlah 1.588 KPM dari 9 desa di Kecamatan Banyakan.
Triyono, petugas PT Pos mengatakan, penyaluran di Desa Banyakan diperuntukkan bagi 529 KPM dari Desa Banyakan dan Manyaran. “Agar tidak terjadi penumpukan, petugas melakukan sistem jemput bola dengan mendatangi desa–desa KPM sehingga tidak terjadi kerumunan masyarakat. Dan untuk penerimaannya dibagi di tiga lokasi,” terang Triyono.
Marsuti, salah satu warga penerima manfaat mengaku senang atas adanya BST lanjutan. “Sebelumnya telah menerima sebanyak 3 kali dengan nilai Rp. 600.000. Meski saat ini menerima Rp. 300.000, namun saya senang dan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah,” ucapnya.
Untuk diketahui, dalam penyaluran tahap IV dan V di Kecamatan Banyakan ini terdapat 1.588 KPM dengan rincian, Desa Tiron 263 KPM, Desa Jatirejo 125 KPM, Desa Parang 105 KPM, Desa Sendang 190 KPM, Desa Ngablak 139 KPM, Desa Jabon 133 KPM, Desa Maron 104 KPM, Desa Manyaran 397 KPM, serta Desa Banyakan 132 KPM.
Pemerintah Kabupaten Kediri berharap perpanjangan bantuan sosial ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, serta dapat meringankan beban masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19. (Kominfo/ag,tee,tj,wk)
Berita Terkait
- Pemkab Kediri Salurkan BST Gelombang IV dan VI
- JPS Untuk Warga Selama Pandemi Covid-19
- 102 KPM Desa Ngancar Terima JPS Prov. Jatim
- Kecamatan Kandat Terima Penyaluran JPS Provinsi Tahap 2
- Penyaluran Bansos JPS Provinsi Jawa Timur Tahap Kedua
- 773 Warga Kecamatan Kayen Kidul Terima Bantuan Jaring Pengaman Sosial
- Bagikan 230 Paket Ikan, Ajak Ibu dan Balita Gemar Makan Ikan
- 3516 KPM Kras Terima Bantuan Beras
- 1875 KPM Kecamatan Pagu Mendapat Bantuan Beras
- Penyaluran BST di Desa Branggahan

Jojo
Sangat bagus program dari negara terkait sertifikat tanah. Meskipun berbayar Rp 600.000.jika 1 desa ...
View ArticleNash
Alhamdulillah ...maju terus Kab. ...
View Article