- Tingkatkan Layanan Kesehatan, Mas Dhito Resmikan Gedung KRIS RSKK Pare
- Pemkab Kediri Selenggarakan Upacara Peringatan HAORNAS ke-41 Tahun 2024
- Parade Cikar 2024, Sedot Animo Masyarkat
- Pemerintah Kabupaten Kediri Alokasikan 51 Milyar untuk Pembangunan Infrastruktur Desa
- Edukasi Pemanfaatan Bantuan Sosial PKH
- Kemeriahan Gebyar Kemerdekaan HUT RI Ke-79
- Konferensi Kerja Kabupaten IV Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Masa Bakti 2020-2025
- Festival Jaranan Jawa Kreasi 2024 Kecamatan Kepung Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79
- Kominfo Kabupaten Kediri Siap Ikuti Jatim Digifest 2024 di Tuban.
- Masbup Dhito Tekankan Pentingnya Peran Ayah dalam Perkembangan Anak
Hari Kesaktian Pancasila, Jadikan Pancasila Pedoman Dalam Kehidupan
Pemerintah Kabupaten Kediri melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2023. Bertempat di lapangan Kantor Pemkab Kediri bertindak sebagai Inspektur upacara Wakil Bupati Kediri Dewi Mariya Ulfa, Minggu (1/10/2023).
Upacara yang dihadiri oleh seluruh jajaran Forkopimda serta diikuti oleh seluruh jajaran ASN di lingkup Pemerintah Kabupaten Kediri bertujuan untuk mengenang para pahlawan revolusi yang gugur akibat kekejaman Partai Komunis Nasional (PKI) dalam peristiwa G30S/PKI.
Dalam rangkaian upacara, Wakil Ketua DPRD, Drs. Sigit Sosiawan, SE membacakan Naskah Ikrar Hari Kesaktian Pancasila yang dikutip dari Pedoman Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 sebagaimana di lansir Kemendikbudristek.
Adapun tema yang diusung dalam Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2023 adalah “Pancasila Pemersatu Bangsa menuju Indonesia Maju” dengan tujuan untuk mengingatkan masyarakat tentang ideologi Pancasila sebagai pondasi kehidupan bangsa yang tidak dapat digantikan dengan ideologi lainnya.
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana Melalui Wakil Bupati Dewi Maria Ulfa berpesan "Jadikan Pancasila Sebagai Pedoman Dalam Kehidupan Sehari-Hari".
Mbak Dewi sapaan akrabnya menyampaikan, bahwa peringatan Hari Kesaktian Pancasila adalah wujud rasa syukur kita. Pacasila adalah pedoman kita, jadi harus kita dengungkan sepanjang hayat kita, nilai nilainya dalam kehidupan sehari-hari.
"Saya lihat, hari ini dalam penerapan nilai-nilai Pancasila sedikit luntur, maka dari itu harus kita dengungkan kembali"
Menurutnya, viral di media sosial banyak sekali terjadi tindakan bullying dimana korban dan pelakunya adalah anak diusia sekolah. Hal tersebut menunjukan bahwa, mental generasi penerus kita sekarang ini mengalami penurunan.
"Maka dari itu, harus kita didik anak-anak mulai dari lingkungan keluarga, sejak kecil anak diajarkan tentang kepedulian antar sesama, tolong menolong, gotong royong dan selalu menghormati serta menghargai orang lain", lanjut mbak Dewi.
Mbak Dewi meminta, untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, kita budayakan pancasila sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari dimana pancasila merupakan harga mati bagi Bangsa Indonesia.
"NKRI harga mati, jangan sampai ada golongan apapun dan manapun yang bisa memecah belah kita", ungkapnya.
"Sebagai generasi penerus perjuangan pahlawan, mari kita isi perjuangan dengan rencana program yang baik untuk kesejahteraan masyarakat," pungkasnya.
Berita Terkait
- 32 Kafilah MTQ Kabupaten Kediri Siap Berjuang MTQ XXX Tingkat Provinsi Jawa Timur (Jatim) di Kota Pasuruan
- Mas Dhito Dorong Iklim Keamanan dan Kenyamanan Pendidikan
- Raih 4 Emas, Kabupaten Kediri Juara Umum Tenis Meja Porprov
- Pemkab Kediri Bersama Bulog Adakan Operasi Pasar Murah
- TP PKK Kabupaten Kediri Kunjungan Kerja Tiru ke PKK Terbaik Nasional
- Kembangkan Program Puspa Aman, TP PKK Kabupaten Kediri Studi Tiru Ke Kabupaten Gianyar
- Satgas Pangan Laksanakan Operasi Pasar, Jaga Kestabilan Harga Bahan Pokok
- Mbak Cicha Tekankan 5 Hal Mendukung Transisi PAUD-SD Lebih Menyenangkan
- Kediri Dholo Kom Challenge Sukses Digelar
- Penyerahan Hadiah Lomba, Dalam Rangka Gempita Kemerdekaan Pemerintah Kabupaten Kediri
Jojo
Sangat bagus program dari negara terkait sertifikat tanah. Meskipun berbayar Rp 600.000.jika 1 desa ...
View ArticleNash
Alhamdulillah ...maju terus Kab. ...
View Article