- Tingkatkan Kompetensi Komunikasi Publik Digital, Dpc Iprahumas Jatim Gelar Capacity Building
- Penguatan Kapasitas Kader Kesehatan Desa di Kecamatan Ngasem: Sinergi untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
- Dukung Peningkatan Produksi Ternak, TMMD Ke-122 Bersama DKPP Kabupaten Kediri Gelar Sosialisasi di Desa Pagung
- Pjs Bupati Kediri Hadiri Apel Gelar Operasi Zebra Semeru 2024
- Hadiri Jombang Fest 2024, Pjs Bupati Kediri Ucapkan Selamat Hari Jadi Kabupaten Jombang
- Sinergi TNI dan Pemkab Kediri Tingkatkan Produktivitas Petani Lewat Pelatihan Membuat Pupuk Organik dalam Program TMMD ke-122
- Seluruh Runners Kelud Vertical Challenge Kagum dengan Keindahan Kelud
- Kenalkan Program Organik, TMMD 122 Kodim 0809/Kediri Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Modern
- Pemkab Kediri Gelar Upacara HUT ke-79 Jatim: Perkuat Desa Mandiri dan Tekan Kemiskinan
- Serahkan Ratusan Sertifikat PTSL, Wujud Pemkab Kediri Percepat Legalitas Hak Aset Milik Warga
Bupati Kediri Kukuhkan Pengurus Dewan Pendidikan

Bupati Kediri, dr. Hj. Haryanti Sutrisno melakukan pengukuhan Dewan Pendidikan Kabupaten Kediri periode 2020-2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo Kabupten Kediri, Kamis (25/6).
Bupati Kediri menyampaikan agar setelah dilantik, pengurus segera memahami tugas dari Dewan Pendidikan. Terutama ikut membantu pemerintah dalam rangka meningkatkan indeks pembangunan manusia dan peduli dalam menekan angka putus sekolah.
“Tahun lalu, masyarakat Kabupaten Kediri rata-rata masih 7 tahun mengenyam bangku sekolah. Saya berharap bisa menjadi 9 tahun, atau bisa lebih baik lagi bila di angka 12 tahun,” jelas Bupati Haryanti.
“Saya berpesan agar pendidikan tidak hanya kognitif saja. Namun ilmu pendidikan agama dan sosial ikut diperhatikan. Harapannya pendidikan bisa membentuk karakter anak didik. Misal guru dalam mengajar tidak hanya ilmu saja namun juga membangun tauladan-tauladan yang akan ditiru oleh murid,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri, Sujud Winarko, berharap dengan adanya Dewan Pendidikan ini bisa meningkatkan kualitas mutu pendidikan di Kabupaten Kediri. Dimana nantinya ada masukan, saran dan bimbingan dari Dewan Pendidikan guna membangun pendidikan yang lebih menyeluruh dan memperhatikan beragam aspek.
“Harapannya dengan adanya Dewan Pendidikan ini pelaksanaan pendidikan di Kabupaten Kediri dapat lebih baik lagi. Karena anggotanya terdiri dari beragam disiplin ilmu, mulai dari akademisi, tokoh masyarakat dan lain-lain,” terangnya.
Dijelaskan oleh Sujud, Dewan Pendidikan Kabupaten Kediri yang baru akan diketuai oleh Drs. Darmadi, M.Pd. Pengurus dan anggota yang dikukuhkan hari ini berjumlah 9 orang dan akan mulai bekerja sejak bulan Juli tahun ini. (Kominfo/yda,rx,tee,wk)
Berita Terkait
- Berperilaku Hidup Sehat Dalam Kehidupan Sehari-hari
- Desa Blawe Kampung Tangguh Semeru Yang Mandiri
- Kabupaten Kediri Terima Mesin PCR
- Pelantikan Kepala UPTD Satuan Pendidikan SD dan SMP
- Pandemi Covid-19, Urus Dokumen Kependudukan Cukup Dilakukan di Kantor Desa
- Jangan Tertular, Jangan Menulari Orang Lain
- Tangani Virus Corona, Pemkab Kediri Siapkan Anggaran 103 Miliar
- Pemkab Kediri Berikan Beras Untuk Warga Kurang Mampu
- Latsar Golongan III Pemerintah Kabupaten Kediri Resmi Ditutup
- Wirawan Resmi Menjabat Kepala Dispenduk Capil Kab. Kediri

Jojo
Sangat bagus program dari negara terkait sertifikat tanah. Meskipun berbayar Rp 600.000.jika 1 desa ...
View ArticleNash
Alhamdulillah ...maju terus Kab. ...
View Article