Mbak Wabup Dewi Sapa Peserta Gerak Jalan Umum Kecamatan Kandangan

By Dinas Kominfo Kab. Kediri28 Agu 2024, 15:00:33 WIB Pariwisata, Seni dan Budaya
Mbak Wabup Dewi Sapa Peserta Gerak Jalan Umum Kecamatan Kandangan

Wakil Bupati Kediri, Dewi Mariya Ulfa melepas langsung lomba gerak jalan tingkat umum Kecamatan Kandangan Rabu, (28/8). Kegiatan ini diselenggarakan  dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-79 Tahun 2024.

Gerak jalan diberangkatkan pukul 12.30 WIB dengan Start dimulai dari SMPN 1 Kandangan dan finish di Gang Lawu Kandangan. Total panjang jalur yang dilintasi peserta adalah sepanjang 4 km.

Antusiasme luar biasa peserta gerak jalan umum saat diberangkatkan langsung oleh Wabup Mbak Dewi beserta Camat Kandangan, Nursaid dan Forkompimca Kandangan.

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana akrab disapa Mas Dhito, dalam sambutan yang disampaikan oleh Mbak Wabup Dewi, menyampaikan pada momen HUT RI ke-79 ini mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Kandangan untuk terus bersemangat membangun dan memajukan Kandangan. 

"Semangat kecamatan kandangan akan menambah energi semangat dan memotivasi Mas Dhito dan saya serta seluruh jajaran pemerintah kabupaten kediri untuk terus membangun dan memberikan pelayanan kepada masyarakat sehingga kabupaten kediri makmur sejahtera dan berbudaya," jelas mbak dewi.

Sementara itu Camat Kandangan, Nursaid mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dan membantu terselenggaranya lomba gerak jalan umum di kecamatan kandangan.

"Semoga kegiatan gerak jalan umum berjalan dengan lancar dan sukses, saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kegiatan PHBN ini semoga Allah SWT membalas dengan yang lebih baik lagi," ucap Nursaid

Untuk diketahui lomba gerak jalan tingkat umum kecamatan kandangam diikuti oleh 46 regu terdiri dari kategori kehormatan diikuti oleh 3 regu, kategori unik 13 regu, dan kategori umum diikuti oleh 30 regu.




Tinggalkan komentar Anda via CommentBox