- TP PKK Kabupaten Kediri Kunjungan Kerja Tiru ke PKK Terbaik Nasional
- Kembangkan Program Puspa Aman, TP PKK Kabupaten Kediri Studi Tiru Ke Kabupaten Gianyar
- Satgas Pangan Laksanakan Operasi Pasar, Jaga Kestabilan Harga Bahan Pokok
- Mbak Cicha Tekankan 5 Hal Mendukung Transisi PAUD-SD Lebih Menyenangkan
- Kediri Dholo Kom Challenge Sukses Digelar
- Penyerahan Hadiah Lomba, Dalam Rangka Gempita Kemerdekaan Pemerintah Kabupaten Kediri
- Rute Baru Kediri Dholo Kom Challenge, Lewati Bandara Kediri
- Bergerak Bersama dalam Menciptakan Keunggulan Bersaing yang Berkelanjutan
- Lolos Tahap II, KIM Pesona Mlancu Menuju 5 Terbaik Kompetisi KIM Se-Jatim
- Bersama Menpora Dito, Bupati Dhito Cek Bandara dan Stadion
Dinkes Sebar Tenaga Medis di Jalur Mudik dan Objek Wisata
.jpeg)
Kediri - Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri menyebar tenaga medis untuk ditempatkan di objek wisata termasuk pos-pos yang ada di jalur mudik selama Lebaran 2023 ini.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri Ahmad Khotib menyebut, sebagaimana arahan Bupati Hanindhito Himawan Pramana, petugas dituntut dapat memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
Dengan menempatkan petugas medis di objek wisata maupun pos-pos operasi ketupat itu diharapkan dapat membantu pemudik ketika terjadi masalah kesehatan.
"Petugas medis kita siapkan sesuai dengan jumlah pos operasi ketupat yang telah disiapkan kepolisian, baik Polres Kota maupun Polres Kabupaten," katanya, Selasa (18/4/2023).
Petugas kesehatan, lanjut Khotib, juga akan ditempatkan di dua lokasi tempat wisata yang dikelola Pemerintah Kabupaten Kediri yakni wisata alam Gunung Kelud maupun objek wisata Besuki.
"Petugas tiap hari kita bagi menjadi dua shift, masing-masing empat orang petugas," ungkapnya.
Petugas medis yang disiapkan di objek wisata maupun pos-pos tersebut, menurut Khotib, minimal tenaga perawat. Pun begitu, untuk dokter tetap siaga bilamana terjadi kondisi darurat.
Adapun untuk pelayanan di Puskesmas saat lebaran dan tanggal merah petugas libur, namun ketika libur cuti bersama diterapkan sistem piket. Sedang, khusus untuk pelayanan Puskesmas rawat inap maupun rumah sakit pelayanan tetap buka 24 jam.
"Untuk Puskesmas rawat inap ada tujuh lokasi," ucap Khotib.
Di Kabupaten Kediri keseluruhan ada 37 Puskesmas yang tersebar di 26 kecamatan, dimana tujuh diantaranya merupakan rawat inap. Masing-masing Puskesmas Ngadiluwih, Mojo, Semen, Grogol, Papar, Kandangan dan Wates.
Berita Terkait
- Pemkab Kediri Serahkan PLTS ke Ponpes Hidayatul Mubtadien Lirboyo.
- Mas Dhito Gagas Optimalisasi Dua Objek Wisata Milik Pemkab Kediri
- Pemkab Kediri Gelar Pondok Romadhon Bersama Ustadz Wijayanto
- Menggali bakat, mengasah kemampuan Dalam Ajang FLS2N Tahun 2023
- Mas Dhito Minta Masyarakat Jaga Kerukunan Umat Beragama Jelang Tahun Politik
- Pahamkan Fiqih Perempuan, TP PKK Kabupaten Kediri Gelar Pondok Ramadhan
- Monitor Sembako, Pemkab Kediri Gelar Patgab
- Mbak Cicha Ajak Sambut Ramadhan Ceria Bersama Lansia
- Peduli Penyandang Disabilitas dan Lansia, Pemkab Kediri Bagikan Bantuan Paket Sembako
- Mas Dhito Bekali Pelatihan 1680 Calon Pencari Kerja

Jojo
Sangat bagus program dari negara terkait sertifikat tanah. Meskipun berbayar Rp 600.000.jika 1 desa ...
View ArticleNash
Alhamdulillah ...maju terus Kab. ...
View Article