Ratusan Keluarga Nakes Ikuti Vaksinasi

By Dinas Kominfo Kab. Kediri17 Jun 2021, 13:00:23 WIB Kesehatan, Sosial dan Lingkungan Hidup
Ratusan Keluarga Nakes Ikuti Vaksinasi

Guna mendukung vaksinasi nasional sebagai salah satu upaya menekan penyebaran Covid-19, RSUD Kabupaten Kediri (RSKK) melaksanakan vaksinasi untuk keluarga pegawai RSUD Kabupaten Kediri, (17/6/21).

Pelaksanaan vaksin dilaksanakan di ruang tunggu Paviliun Garuda RSKK. Sekitar 262 orang mengikuti vaksinasi, terdiri dari keluarga pegawai RSKK, serta puluhan karyawan BRI dan Pemkab Kediri.

Pelaksanaaan vaksinasi tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah. Untuk mengurangi terjadinya kerumunan antrian, panitia sudah menata jadwal kedatangan peserta vaksin.

Peserta yang datang langsung menuju meja pendaftaran untuk validasi data. Selanjutnya ke meja kedua untuk proses screening. Dan bila kondisinya baik baru dilaksanakan vaksinasi.

Humas RSKK Ahsin, mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan hari ini adalah vaksinasi untuk keluarga tenaga kesehatan (nakes) di RSKK. Mereka termasuk kelompok rentan karena suami, istri atau anaknya merupakan nakes, sehingga termasuk sasaran yang diprioritaskan untuk divaksin.

“Vaksinasi ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan imunitas tubuh terhadap Covid-19," terang Ahsin.

Diharapkan dengan pelaksanaan vaksinasi ini dapat menekan bertambahnya penderita Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Kediri. (Kominfo/ar,tee,tj,wk)




Tinggalkan komentar Anda via CommentBox